Sorowako
Aspar Sesasria
-
Pantai Ide
Danau Matano, merupakan danau tektonik yang berada di provinsi Sulawesi Selatan tepatnya di kabupaten Luwu Timur, berbatasan langsung dengan Sulawesi Tengah. Panjang danau ini 28 kilometer dengan lebar 8 kilometer.
Dermaga
Dermaga di pantai Ide cukup unik, bentuknya bercabang-cabang. Dengan kedalaman yang berbeda-beda sehingga anak kecil pun bebas berenang di cabang yang terdekat dengan bibir pantai, dermaga paling ujung memiliki kedalaman sekitar 5 meter
Salonsa
Pantai Salonsa salah satu spot favorit wisata keluarga, karena lokasinya yang cukup teduh dengan banyak pepohonan rimbun, cukup dengan gelar tikar atau menggantung hammock. Maka nikmat manalagi yang kau dustakan
Salonsa
Pantainya yang cukup dangkal sehingga aman untuk anak-anak bebas bermain air. Menghabiskan akhir pekan bersama keluarga disini juga cukup seru dengan bakar-bakar ikan, namun minim fasilitas umum seperti toilet dan tempat ganti baju
Danau Matano
Keliling di beberapa pulau danau ini juga mengasyikkan, bisa dengan menyewa kapal nelayan. Mata sangat dimanjakan dengan pemandangan yang disajikan danau ini, disekitar pulau juga seru untuk snorkeling atau free dive. Pemandangan dasar danau cukup cantik dengan air yang sangat bening.