Stadion Sepakbola Paling Aneh Sedunia, Kereta Api Bisa Lewat di Dalamnya!

Advertisement

Daya tarik dari sebuah stadion sepakbola umumnya terletak pada arsitektur bangunannya. Oleh sebab itu sering kita melihat stadion-stadion dengan bentuk yang unik hingga aneh di dunia. Dari sekian stadion terdapat satu yang paling aneh yaitu Stadion Dubroc di Slovakia. Bukan karena aneh bentuk bangunannya melainkan karena bagian dalam stadion ini bisa dilintasi kereta api. What!

Baca Juga : 6 Aturan Aneh bin Ajaib Untuk Kamu yang Mau Liburan ke Korea Utara

Slovakia bukanlah salah satu negara yang jadi tujuan utama traveler dunia pun demikian dengan wilayahnya yang bernama Cierny Balog, Brezno District. Tapi di sanalah terdapat stadion sepakbola yang super duper aneh. Bagaimana tidak, di pinggir lapangan terdapat rel kereta api yang masih aktif dan sering dilintasi kereta bahkan saat pertandingan sedang berlangsung.

Stadion Dubroc di Slovakia [image source]
Stadion Dubroc di Slovakia [image source]
Stadion tersebut bernama Dubroc Stadium, markas dari klub sepakbola amatir TJ Tatran Cierny Balog. Entah bagaimana stadion kebanggaan mereka bisa dibangun di atas lahan yang digunakan untuk jalur kereta api mengingat keberadaan rel tersebut lebih dulu ada ketimbang stadion mereka. Sampai-sampai beberapa situs berita internasional seperti Mirror dan Independent menjulukinya sebagai stadion paling aneh sedunia.

Dalam berbagai sumber yang ditelusuri Travelingyuk, lintasan kereta api di sana telah dibangun dan eksis sejak tahun 1909. Awalnya lintasan yang diketahui memiliki nama Cierny Hron Railway ini digunakan untuk mengangkut hasil penebangan kayu dan kekayaan alam lainnya dari dalam hutan. Rel ini terpasang sepanjang 131,9 km dan menghubungkan antara Cierny Balog dan Hronec.

Stadion Dubroc di Slovakia bagian dalamnya dilewati jalur kereta api [image source]
Stadion Dubroc di Slovakia bagian dalamnya dilewati jalur kereta api [image source]
Kereta yang beroperasi melintasi jalur ini adalah kereta uap yang selalu mengeluarkan asap lewat cerobongnya. Di tahun 1928 jalur kereta ini sempat digunakan sebagai jalur transportasi umum hingga akhirnya tahun 1992 ditutup operasionalnya. Selang beberapa tahun jalur kereta dibuka kembali dengan tujuan khusus yakni sebagai jalur kereta wisata.

Wisatawan yang menggunakan kereta ini akan disuguhi pemandangan alam indah di sepanjang jalur bekas pengangkutan kayu zaman dahulu. Tapi saat tiba di Cierny Balog mereka akan melintasi area dalam Stadion Dubroc. Menariknya meski tengah berlangsung pertandingan, kereta ini tetap melintas dan penonton tak kalah antusias merekam dan memoto momen tersebut.

Baca Juga : 5 Festival Aneh yang Hanya Ada di Pulau Dewata

Advertisement
Tags
Luar negeri Slovakia Stadion
Share