5 Destinasi Anti Galau Untuk Akhir Pekan Seru

Advertisement

3. Tebing Keraton, Bandung, Jawa Barat

Satu lagi destinasi alam cantik yang tenar gara-gara media sosial, kali ini Tebing Keraton di Bandung. Tempat ini dulu tak seramai sekarang namun setelah foto-fotonya banyak berkeliaran di Instagram maka berbondong-bondong traveler datang ke sana. Bahkan hanya untuk menikmati keindahan alam di tepi jurang ini sekarang traveler harus membayar tarif tertentu.

Tebing Keraton [image source]
Tebing Keraton [image source]
Tebing Keraton memang tempat yang pas untuk mengobati kegalauan dengan terapi pemandangan alam yang luar biasa mempesona. Tebing Keraton merupakan bagian dari Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda yang terletak di Dago Pakar. Jika biasanya pemandangan lampu kota yang menjadi sajian dari atas tebing seperti ini, namun Tebing Keraton ini memiliki suguhan yang lebih alami yaitu berupa hutan yang lebat.

Advertisement
Tags
Banten Bogor Indonesia Jawa Barat Jawa Tengah Kebun pantai semarang Yogyakarta
Share