Bo & Bun, Cita Rasa Otentik Vietnam di Pulau Dewata

Advertisement

Bali bisa dibilang merupakan salah satu surga pecinta kuliner di Indonesia. Tak hanya masakan Nusantara, aneka sajian manca pun bisa ditemukan di Pulau Dewata. Bagi Teman Traveler yang penasaran dengan cita rasa ala Vietnam, Bo & Bun di daerah Seminyak bisa jadi pilihan. Yuk, simak ulasan lengkapnya.

Resto Modern di Kawasan Seminyak

Suasana di dalam restoran (c) Helga Christina/Travelingyuk

Bo & Bun berada di Jalan Raya Basangkasa no 26, Seminyak. Posisinya berada di pinggir jalan raya, sangat mudah ditemukan. Mereka buka tiap hari dan siap melayani pelanggan mulai pukul 09.30 hingga 22.30.

Oh ya, Teman Traveler yang datang dengan kendaraan pribadi mungkin akan kesulitan mencari tempat parkir. Pasalnya pelataran di sini cukup sempit. Namun soal kenyamanan jangan khawatir, tersedia area duduk indoor dan outdoor dengan nuansa modern.

Pho dengan Cita Rasa Otentik

12 Hours Pho (c) Helga Christina/Travelingyuk

Bicara soal masakan Vietnam, nama yang pertama muncul di kepala tentu adalah Pho. Hidangan mirip kwetiauw ini kerap disajikan dengan kuah dan topping dengan rasa khas. Nah, di Bo & Pun, Teman Traveler bisa merasakan Pho dengan rasa otentik.

Hadir dengan nama The 12 Hours Pho, menu satu ini disajikan dalam porsi besar. Seporsinya dibanderol dengan harga Rp95.000. Cukup mahal, namun dijamin memuaskan.

Pork Chop yang Pantang Dilewatkan

Pork Chop with Jasmine Rice (c) Helga Christina/Travelingyuk

Bagi Teman Traveler yang bisa mengonsumsi makanan non-halal, wajib mencoba Pork Chop with Jasmine Rice. Seporsinya dibanderol Rp105.000, disajikan dengan sayuran, saus, telur, dan daging. Sangat komplit, dijamin bikin perut kenyang seketika.

Puas Santap Pattaya Pork Ribs

Pattaya Pork Ribs (c) Helga Christina/Travelingyuk

Menu favorit saya di Bo & Bun adalah Pattaya Pork Ribs. Menyantap sajian satu ini dijamin memuaskan. Bahan utamanya adalah daging, dimasak dengan bumbu yang meresap sempurna dan disajikan lengkap dengan kentang goreng. Seporsinya dibanderol Rp155.000 dan sangat worth it dicoba.

Saat berkunjung ke sini, saya juga sempat memesan Banh Mi, sandwich ala Vietnam, serta Vietnamese Spring Roll, dan Thai Fish Cake. Uniknya, bagi Teman Traveler yang bingung ingin makan apa, bisa coba pesan menu Try Everything. Sajian ini terdiri dari paduan aneka menu seperti Bao Gao, Pandan Chicken, Spring Roll, dan Fresh Paper Roll dalam satu piring.

Segarnya Passion Fruit Soda

Passion Fruit Soda (c) Helga Christina/Travelingyuk

Sebagai pelepas dahaga, kami memesan Passion Fruit Soda seharga Rp45.000. Rasanya benar-benar menyegarkan. Paduan soda dan buahnya sungguh nikmat. Cocok sekali untuk menikmati suasana santai di tengah panasnya udara Bali.

Itulah sekilas pengalaman saya bersantap di Bo & Bun Bali. Bagi Teman Traveler yang sedang jalan-jalan di Bali dan ingin menyantap makanan ala Vietnam, tempat ini wajib disambangi.

Advertisement
Tags
Bali Indonesia kontributor kuliner bali Travelingyuk
Share