Alice Tea Room, Berasa Ngeteh di Negeri Dongeng

Advertisement

Bicara tentang kafe Instagenic di Malang memang takkan ada habisnya. Mulai dari yang bertema industrial hingga negeri dongeng. semua ada. Jika Teman Traveler ingin rasakan bersantai bagai di dunia fantasi dalam cerita Alice in Wonderland, boleh coba mampir ke Alice Tea Room.

1_PIE.jpg
Photo Corner di Alice Tea Room (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Tempat ngeteh di Jalan Rinjani no 5, Klojen ini mengusung tema negeri dongeng yang unik dan menarik. Penasaran seperti apa? Yuk, simak ulasan lengkapnya.

Dekorasi bertema Alice in Wonderland

2_yyf.jpg
Salah satu lukisan bertema Alice in Wonderland (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Aneka pernak-pernik ala negeri dongeng Alice in Wonderland memenuhi kafe ini. Tak hanya hiasan dinding, namun juga perabotan, tempat duduk, dan asesoris lainnya. Semua ditata sedemikian rupa hingga kesan negeri dongengnya sangat terasa.

3_t4k.jpg
Peralatan minum teh dengan desain cantik (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Memasuki kafe ini, Teman Traveler bakal disambut gerbang dan lorong penuh tanaman rambat. Meski bukan semuanya tanaman sungguhan, namun warna hijau yang mendominasi bikin mata seolah dimanjakan.

Luas, Cocok untuk Nongkromg Bareng

4_5mm.jpg
Tempat duduk di dalam kafe (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Alice Tea Room Malang punya tempat lumayan luas sehingga cocok untuk dikunjungi bersama teman-teman atau keluarga. Lokasinya juga berada di sebuah komplek perumahan, hingga atmosfernya terasa tenang. Bebas dari suara bising kendaraan. Tempat ini bisa jadi alternatif bagus untuk nongkrong maupun menggelar meeting, apalagi koneksi WiFi di sini lumayan memadai.

5_42Y.jpg
Sofanya bikin nongkrong makin betah (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk
5b_UTx.jpg
Area outdoor-nya tak kalah Instagenic (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Alice Tea Room juga memiliki area outdoor yang tak kalah cantik. Mengusung konsep garden, di sini Teman Traveler akan temukan pagar kayu putih plus deretan tanaman hijau di sekitarnya. Sejumlah meja dan kursi serta perabotan lawas menghiasi area depan kedai teh ini.

Pecinta Minuman Manis Wajib Mampir!

6_lYY.jpg
Green Desire, paduan manis dan asam plus soda (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Tak hanya sediakan minuman berbasis teh, kafe ini juga menawarkan menu lainnya lho. Buat para pecinta minuman manis, ada beragam pilihan teh, soda, smoothies, dan jus. Teman Traveler butuh asupan kafein? Jangan khawatir, mereka juga sediakan beberapa menu kopi kok.

6b_ncz.jpg
Ada butiknya juga lho Teman Traveler (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Menu makanan di sini juga cukup variatif. Mulai dari jajanan manis macam wafel, hingga panganan gurih seperti sosis, kebab, spring
roll, onion ring
, kentang goreng, dan pizza, semuanya ada. Harganya pun cukup terjangkau, semua dibanderol di kisaran Rp20.000 hingga Rp50.000.

Live Music untuk Semarakkan Malam Minggu

8_8b6.jpg
Malam minggu-an di sini pasti seru (c) Ratna Widi Astuti/Travelingyuk

Alice Tea Room adalah salah satu kafe Malang yang rutin mengadakan live music. Jika Teman Traveler adalah tipe orang yang suka nongkrong sambil mendengarkan musik, wajib hukumnya mampir ke sini di akhir pekan. Alunan musik merdu dari band lokal bakal semarakkan weekend kalian. Pastinya bakal makin asyik jika datang bersama teman.

Oh ya, kafe ini juga punya banyak sudut Instagenic lho Teman Traveler. Buat kalian yang hobi berswafoto, pastikan untuk kenakan outfit terbaik sebelum mampir ke sini. Tak sabar ingin segera berkunjung? Mereka buka tiap hari, mulai pukul 10.00 hingga 22.00. Catat baik-baik ya, jangan sampai salah.

Advertisement
Tags
kontributor kuliner malang Malang Travelingyuk
Share