Amazon adalah hutan rimba yang terkenal dengan ragam flora dan fauna di dalamnya. Selain itu, hutan satu ini juga merupakan salah satu hujan hujan di dunia yang luasnya meliputi beberapa negara, seperti Bolivia, Brasil, Colombia, Ekuador, French Guiana, Guyana, Peru, Suriname dan Venezuela.
Apakah hutan seperti Amazon ini hanya satu-satunya di dunia? Ternyata tidak, karena Indonesia juga memiliki setidaknya ada 5 sungai dengan kelokan alur dan kelebatan hutan yang berdiri kokoh di sekitarnya.
Berikut ini adalah ‘sungai-sungai Amazon’ versi Indonesia.
1. Sungai Kere, Banyuwangi
Sungai Kere adalah sebuah sungai yang sering dijadikan para penduduk setempat yang berprofesi sebagai nelayan untuk tempat singgah, jalan transportasi alternatif untuk menuju suatu daerah lain sampai dengan tempat untuk menambatkan kapal-kapal mereka.
Sungai satu ini terletak di Kawasan Blok Bedul atau di sebelah barat Taman Nasional Baluran, Banyuwangi. Di kanan dan kiri dari sungai Kere ditumbuhi pepohonan serta mangrove. Semakin menuju muara, maka alurnya akan semakin menyempit.
2. Sungai Mahakam, Kalimantan
Seperti halnya di daerah Amerika Latin, hutan hujan di Kalimantan juga memiliki karakteristik kurang lebih sama. Rimbun, cenderung lembab dan berisikan berbagai flora dan fauna menjadikan hutan di sekitaran Kalimantan sangat cocok untuk disebut sebagai salah satu paru-paru dunia.
Selain itu, di pulau besar ini terdapat satu sungai yang mirip dengan sungai Amazon, yaitu sungai Mahakam yang membentang panjang dengan alur berkelok serta dibentengi dengan pepohonan di kanan-kirinya.
3. Sungai Maron, Pacitan
Selain Banyuwangi, Pacitan juga memiliki sungai mirip Amazon yang dinamakan sungai Maron. Jika Anda menyusuri sungai ini dengan menggunakan perahu, maka pemandangan khas sungai Amazon akan tercermin secara nyata di sungai Maron ini.
Rimbunnya pepohonan, sungainya yang dapat dilalui dengan perahu sampai dengan bunyi-bunyi satwa di Sungai Maron membuat Anda serasa sedang mengarungi kemisteriusan Sungai Amazon.
4. Sungai Oya, Yogyakarta
Terletak di Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, sungai Oya adalah kembaran lain dari sungai Amazon. Keindahan alam, lebatnya hutan dan juga kelokan alur sungainya seperti menjiplak langsung dari sungai yang berada di Amerika Latin tersebut.
Jika Anda menyusuri sungai Oya dengan menggunakan perahu, selain akan menikmati keindahan alam di sekitarnya, Anda juga dapat langsung mengunjungi lembah sungai yang memiliki ketinggian sekitar 200 meter serta dapat melihat keindahan pantai selatan dari sungai ini.
5. Sungai Ajkwa, Timika
Jauh di pedalaman Papua, tepatnya di Timika, ada sebuah sungai yang ketika Anda menyusuri aliran sungainya dengan menggunakan perahu akan teringat dengan sungai Amazon, yaitu sungai Ajkwa.
Sungai satu ini jika dilihat dari atas akan sangat indah dengan kelokan alur sungai serta rimbunnya pepohonan yang berdiri kokoh di kanan dan kirinya. Sungai satu ini sangat lebar dan airnya berwarna cokelat karena merupakan endapan lumpur dari sisa pembuangan tambang.
Dari ke-5 Amazon yang ada di Indonesia ini, sungai mana yang ingin Anda kunjungi terlebih dahulu?