Tarif Ojek Online Naik, Siapkan Budget Lebih, Nih!

Advertisement

Siapa, nih, Teman Traveler yang pengguna setia ojek online? Kehadiran mereka memang semakin mempermudah mobilitas, mulai dari buat kerja sampai jadi transportasi saat liburan. Baru-baru ini terjadi perubahan harga yang tentunya mempengaruhi Teman Traveler. Perlu diketahui bahwa tarif ojek online naik. Kenapa, ya? Kalau penasaran, baca ulasan berikut.

Tarif Ojek Online Resmi Naik Mei 2019

Ojek Online Mempermudah Mobilitas via Instagram @reizanurrafi
Ojek Online Mempermudah Mobilitas via Instagram @reizanurrafi

Tarif ojek online telah resmi naik terhitung mulai 1 Mei 2019. Seperti dilansir dari situs liputan6.com, pihak Gojek dan Grab sudah diajak untuk berdiskusi sebelum kenaikan tersebut berlaku. Kedua perusahaan tersebut memang menjadi ojol andalan masyarakat urban Indonesia.

Menurut laman cnbcindonesia.com, kenaikan tarif tersebut nantinya akan dievaluasi dalam kurun waktu 3 bulan. Bertujuan untuk mengetahui kekurangan yang dialami oleh pihak terkait; baik perusahaan, mitra pengemudi, maupun pengguna ojol.

List Lengkap Tarif Ojek Online Mei 2019

Tarif Naik Berpengaruh Pada Semua Pihak via Instagram @acep_cepi
Tarif Naik Berpengaruh Pada Semua Pihak via Instagram @acep_cepi

Daftar tarif ojek online yang berlaku mulai 1 Mei 2019 tersebut dibagi menjadi 3 zona. Pertama adalah kawasan Jawa yang tidak termasuk Jabodetabek. Batas bawahnya adalah Rp1.850 ribu per kilometer dan batas atas Rp2.300 per kilometer. Zona 2 adalah Jabodetabek, dengan batas bawah Rp2 ribu per kilometer dan Rp2.500 per kilometer untuk batas atas.

Selanjutnya ada zona 3, yang meliputi area Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Maluku dan Papua. Tarif batas bawahnya adalah Rp2.100 per kilometer dan batas atas Rp2.600 per kilometer.

Masing-masing zona juga mempunyai biaya jasa minimal, yaitu yang berlaku untuk 4 kilometer pertama. Zona 1 yaitu Rp7 ribu sampai Rp10 ribu. Zona 2 Rp8 ribu sampai Rp10 ribu. Zona 3 Rp7 ribua sampai Rp10 ribu.

Tarif Naik Demi Kebaikan Mitra dan Pengguna

Demi Kebaikan Mitra dan Pengguna via Instagram @alfiandharu
Demi Kebaikan Mitra dan Pengguna via Instagram @alfiandharu

Terdapat beberapa alasan dibalik tarif ojek online yang mulai naik. Di antaranya demi kesejahteraan mitra pengemudi. Mengingat BBM sudah beberapa kali naik, tentunya hal tersebut mempengaruhi para pengemudi ojol.

Kalau sebelumnya tarif yang ditentukan oleh pihak perusahaan adalah Rp1.200 sampai Rp1.500, maka kenaikan ini menjadi secercah harapan bagi mereka. Pertimbangan lain adalah demi kenyamanan konsumen serta kenyamanan dan keselamatan bersama.

Cara Naik Ojol Tetap Hemat

Manfaatkan Promo via Instagram @taruna_widi
Manfaatkan Promo via Instagram @taruna_widi

Tarif ojek online naik tentu dapat mempengaruhi pengeluaran harian Teman Traveler. Salah satu cara untuk tetap menggunakan ojek online yang terbukti membantu adalah dengan memanfaatkan promo dari masing-masing aplikator. Selain itu, Teman Traveler bisa jadi jalan kaki saja kalau jarak tempuh tidak terlalu jauh.

Bagaimana menurut Teman Traveler mengenai kenaikan tarif ojol tersebut? Apakah akan sangat berpengaruh pada aktivitas harian?

Advertisement
Tags
Indonesia news Ojek Online Tarif Ojek Online Naik
Share