Panaikang Birayya, Surga Swafoto Bernuansa Alam di Bulukumba

Advertisement

Zaman sekarang ini banyak anak muda berusaha terlihat keren lewat foto-foto yang diunggah di media sosial. Nah, untuk menghasilkan gambar apik tentunya butuh tempat dengan panorama menarik. Inilah yang lantas membuat sederet destinasi berlomba-lomba menghadirkan spot swafoto untuk menarik pengunjung, salah satunya adalaha Panaikang Birayya.

Bagi Teman Traveler yang berada di Bulukumba, ada sebuah destinasi yang sengaja dirancang khusus untuk anak muda penghobi selfie, eksis, narsis dan semacamnya. Namanya Panaikang Birayya dan selain berfoto-foto, kalian juga akan disuguhi pemandangan alam mempesona.

Pemandangan Alam Memanjakan

Spot foto berbentuk bale-bale (c) Erwin Ningrat/Travelingyuk

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, tempat ini sangat pas bagi Teman Traveler yang hobi foto-foto narsis alias eksis. Panaikang Birayya sendiri sejatinya adalah destinasi wisata dengan pemandangan alam indah nan mempesona. Di sini kalian bisa melihat eloknya formasi tebing dari ketinggian, ditambah lautan yang begitu jernih.

Berhiaskan Jembatan Pelangi

Jembatan Pelangi (c) Erwin Ningrat/Travelingyuk

Bagi Teman Traveler yang penasaran, Panaikang Birayya terletak di Desa Darubiah. Jaraknya sekitar 35 km dari Bulukumba dan kurang lebih 4 km dari Tanjung Bira. Pantang dilewatkan jika kalian sedang berkesempatan jalan-jalan di Sulawesi Selatan.

Di sini Teman Traveler bisa menikmati beragam fasilitas, termasuk titik-titik menarik untuk eksis dan berswafoto ria. Beberapa yang jadi favorit pengunjung antara lain Pondok Indah, Jembatan Pelangi, dan masih banyak lagi yang bisa kalian jelajahi.

Murah Meriah

Berfoto di spot sepeda (c) Erwin Ningrat/Travelingyuk

Gambar di atas adalah salah satu contoh spot asyik untuk ber-eksis ria yang bisa Teman Traveler coba. Namanya Sepeda Jadul Pulau Bira. Asyiknya lagi, kalian tak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk mengambil gambar di sini. Cukup bayar tiket masuk Rp20.000 sekali saja, pengunjung sudah bisa berfoto sepuasnya di dalam area tempat wisata.

Tanaman Berbentuk Love

Berpose di spot berbentuk love (c) Erwin Ningrat/Travelingyuk

Selain Sepeda Jadul, destinasi ini masih punya sederet tempat asyik untuk Teman Traveler ber-narsis ria. Salah satunya adalah kursi panjang berhiaskan dedaunan berbentuk love seperti foto di atas. Sangat cocok buat kalian yang ingin mengabadikan momen bersama sosok terkasih. Dijamin bakal lebih romantis hehe.

Anjungan Foto Bentuk Tangan

Spot foto yang tak kalah menarik (c) Erwin Ningrat/Travelingyuk

Masih belum puas? Tenang Teman Traveler, masih ada spot foto yang bisa kalian jelajahi. Salah satunya adalah spot berbentuk tangan raksasa seperti di atas. Sambil duduk kalian bisa menikmati hembusan lembut angin dan indahnya panorama sekitar. Bagaimana, keren bukan? Makanya, kalian harus segera datang ke sini.

Berpose di Hammock

Berpose di hammock (c) Erwin Ningrat/Travelingyuk

Panaikang Birayya juga memiliki spot khusus berisikan beberapa hammock. Bisa dimanfaatkan untuk beristirahat atau berfoto-foto eksis. Teman Traveler boleh menggunakannya secara gratis, namun ingat untuk bergantian dengan pengunjung lainnya.

Itulah sekilas ulasan mengenai Panaikang Birayya, surga wisata bagi Teman Traveler yang hobi berswafoto. Terutama jika kalian sedang berada di Bulukumba. Jadi tunggu apa lagi, segera rencanakan datang ke sini dan dapatkan foto-foto apik sebagai modal eksis di media sosial.

Advertisement
Tags
Bulukumba kontributor Travelingyuk wisata bulukumba
Share