Sayap Lion Air Tabrak Tiang Bandara Fatmawati Bengkulu, Ini Penyebab Sampai Akibatnya

Advertisement

Rabu (7/11/2018) sekitar pukul 19:00 WIB, pesawat Lion Air JT 633 dengan rute Bengkulu – Jakarta mengalami insiden sayap pesawat sebelah kiri menabrak tiang saat berada di Bandara Fatmawati, Bengkulu. Lion Air tabrak tiang lampu tersebut terjadi saat pesawat mengantri untuk take off. Akibat dari penabrakan tersebut tiang lampu tersebut bengkok. Tidak hanya berdampak pada tiang lampu saja, sayap bagian kiri juga robek.

Penyebab Terjadinya Penabrakan Tiang

Kondisi sayap pesawat, Via Instagram/bekasi.media
Kondisi sayap pesawat, Via Instagram/bekasi.media

Dilansir dari Kompas.com, Danang Mandalah Prihantoro selaku Corporate Communications Strategic of Lion Air menjelaskan jika kejadian tersebut ternyata disebabkan lantaran adanya kekeliruan panduan dari petugas Aircraft Movement Control (AMC). Pihak petugas AMC tersebut merupakan personel dari pengelola badar udara.

Dan terkait kejadian yang cukup menghebohkan tersebut, petugas bandara yang dimaksud sudah menyatakan permintaan maafnya kepada seluruh penumpang Lion Air JT 663.

“Sebagaimana dokumen yang diterima, bahwa personel Aircraft Movement Control (AMC) Bandar Udara Fatmawati Soekarno, Bengkulu, menyatakan permintaan maaf kepada seluruh penumpang Lion Air nomor JT 633 rute Bandar Udara Fatmawati Soekarno, Bengkulu (BKS), menuju Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta,” kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulis, seperti yang dikutip dari Detik.com.

Pilot dan Pesawat Digrounded Setelah Insiden

Puingngan sayap pesawat, Via Instagram/bekasi.media
Puingngan sayap pesawat, Via Instagram/bekasi.media

Pramintohadi Sukarno selaku Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan menyebutkan jika pilot dan juga pesawat Lion Air JT 633 telah digrounded setelah insiden tersebut. Hal itu dilakukan untuk keperluan investigasi lebih lanjut.

Akibat dari Insiden Penabrakan Tiang

Tiang lampu yang ditabrak, Via Instagram/bekasi.media
Tiang lampu yang ditabrak, Via Instagram/bekasi.media

Akibat penabrakan tiang tersebut, penerbangan terpaksa ditunda. Penumpang sebanyak 143 orang kemudian dipindahkan ke pesawat lain dengan kru yang berbeda. Pesawat mengudara pada pukul 22:48 WIB dari Bengkulu dan sudah mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, pukul 23:50 WIB.

Selain membuat penerbangan ditunda dan dipindah, ternyata insiden kecil tersebut juga membuat penerbangan lainnya terganggu. Romidi, salah seorang penumpang Batik Air ID-7128 dengan tujuan Halim Perdanakusuma, menyebutkan pesawat yang akan ditumpanginya tidak bisa maju lantaran terhalang oleh Lion Air yang menabrak tiang lampu.

Tentunya insiden kecil yang terjadi ini bisa menjadi pelajaran ke depannya untuk semakin berhati-hati. Buat Teman Traveler yang akan melakukan penerbangan, jangan lupa untuk selalu berdoa supaya selamat sampai tujuan ya.

Advertisement
Tags
Indonesia info terbaru lion air insiden kecil lion air tabrak tiang lampu
Share