Ini 10 Hotel Unik di Malaysia, Agar Menginapmu Enggak Biasa-biasa Aja

Advertisement

Sudah punya acara untuk menrayakan long weekend terakhir tahun 2017 yang ada di bulan September? Kenapa tak coba traveling tipis-tipis ke negeri tetangga, seperti Malaysia? Ada banyak alasan mengapa Negeri Jiran ini menjadi destinasi favorit wisatawan luar, termasuk Indonesia untuk liburan. Selain banyak wisata yang keren, jalan-jalan di Malaysia bisa hemat. Agar liburanmu menjadi lebih berkesan, pilih hotel-hotel unik di bawah ini untuk menginap. Sudah siap?

1. Pecinta film pasti langsung kenal dengan Herbie, mobil Volkswagen Beetle klasik dengan nomor 53 yang muncul di Herbie, film yang dbintangi oleh Lindsay Lohan. Pernah membayangkan mobil dengan sofa ini ada di kamarmu? Kamu bisa melihatnya saat menginap di Hotel Maison Boutique. 

Hotel Maison Malaysia
Hotel Maison Boituque [image source]

Hotel Maison Boutique

Lokasi: 36, Jalan Baba, Pudu, 55100 Kuala Lumpur, Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, Malaysia
Rate: Mulai Rp 500.000

2. Jika ingin suasana lain, coba menginap di Sekeping Serendah. Kamu akan tidur di kamar yang dibangun dari kontainer di tengah hutan. Dinding-dindingnya merupakan jendela kaca yang bisa dibuka dan ditutup. Lokasi yang cocok untuk liburan bersama teman se-geng. Mereka juga menyediakan kolam renang dan juga tempat untuk pesta barbeque, lho.

Sekeping Serendah
Sekeping Serendah [image source]

Sekeping Serendah

Lokasi: 67 Jalan Tempinis | Lucky Garden, BangsarKuala Lumpur 59100, Malaysia

3. The Mongolian Yurt yang berlokasi di Sabah, Malaysia sangat cocok untuk traveler yang cinta dengan alam.  Tempat menginap ini berada di ketinggian, pegunungan dan pepohonan lah yang menjadi pemandangan. Kamu bisa memilih, menginap di kamar tenda atau pondok. Seru banget!

Mongolian Yurt
Mongolian Yurt [image source]

The Mongolian Yurt

Lokasi: 89308 Kundasang, Sabah, Malaysia
Rate: Mulai Rp 550.000

4. Jika ingin berpetualang dan mencari pengalaman baru, coba menginap Bustel yang berlokasi di Malaka. Kamar-kamar di sini terbuat dari bus-bus yang disulap menjadi tempat istirahat. Jangan salah, tidur di sini sangat nyaman karena juga disediakan pendingin ruangan

Bustel, Malaka
Bustel, Malaka [image source]

Bustel Malaka

Lokasi: 1, Jalan Dataran, 78000 Alor Gajah, Malacca, Malaysia
Rate: Mulai Rp 350.000

5. Menginap di Belum Rainforest Resort bisa menjadi pilihan sempurna saat kamu ingin melarikan diri dari padatnya perkotaan. Salah satu kamarnya bahkan menyediakan kolam renang di tengah hutan. Pastikan kamu bukan termasuk turis yang takut dengan serangga, ya.

Belum Rainforest Resort
Belum Rainforest Resort [image source]

Belum Rainforest Resort

Lokasi: Belum Rainforest Resort, Pulau Banding, 33200 Gerik, Perak, Malaysia

Rate: Mulai Rp1.200.000

6. Arsitektur yang unik dan menarik juga disuguhkan The Happy 8 Retreat sebagai daya tarik. Kamar-kamarnya didesain dengan tema kayu-kayu yang lucu, sangat mengundang untuk berpose di setiap sudutnya. Serunya, tempat ini juga memiliki kafe. Tak perlu bingung mau ngopi dan jajan di mana, deh.

The Happy 8 Retreat
The Happy 8 Retreat [image source]

The Happy Eight Retreat

Lokasi: 8, Jalan Shah Bandar, Taman Happy, 31650 Ipoh, Perak, Malaysia
Rate: Mulai Rp1.000.000

7. Liburanmu akan semakin berkesan saat memilih menginap di Southern Home yang berlokasi di Desa Nelayan, Sungai Lima. Tempatnya berada di dermaga dan yang tak kalah menarik adalah desain biru putihnya di setiap kamar, juga perabotnya. Lucu banget!

Southern Home, Sungai Lima
Southern Home, Sungai Lima [image source]

Southern Home

Lokasi: 42920 Pulau Ketam, Selangor, Malaysia

8. Kalau tujuanmu saat traveling ke Malaysia adalah Langkawi, tempat menginap unik yang perlu kamu pertimbangkan adalah Tubotel. Kamar-kamarnya berbentuk tabung warna-warni dan langsung menghadap laut. Cocok nih sebagai akomodasimu yang sedang berlibur dengan sahabat tersayang.

Tubotel Langkawi
Tubotel Langkawi [image source]

Tubotel, Langkawi

Lokasi: Kuala Cenang, 07000 Pantai Cenang, Malaysia
Rate: Mulai Rp 450.000

9. Setelah puas berburu foto keren di street art George Town, Penang, boleh nih menginap di Kamasutra Studio. Desainnya sangat menarik, apalagi dengan selendang warna-warni yang bikin suasana semakin ceria. Perlu dicoba nih, apalagi jika kamu traveling bareng pasangan.

Kamasutra Studio
Kamasutra Studio [image source]

Kamasutra Studio

Lokasi : 17 Jalan Dato Koyah, Georgetown, Penang, Malaysia
Rate : Mulai Rp900.000

10. Yang terakhir tapi tak kalah indah adalah The Banjaran Hotsprings Retreat yang berlokasi di Ipoh, Perak, Malaysia. Bisa dibilang ini adalah Bali-nya Malaysia. Kamu akan disuguhi pemandangan berupa danau alami dan juga tebing raksasa setiap harinya. Keren banget!

The Banjaran Hotsprings Retreat, Ipoh
The Banjaran Hotsprings Retreat, Ipoh [image source]

The Banjaran Hotsprings Retreat

Lokasi : 1 Persiaran Lagun Sunway 3, 31150 Ipoh, Perak, Malaysia
Rate:  Mulai Rp5.000.000

Nah, jadi tak perlu bingung kan mau menginap di mana saat liburan ke Malaysia? Boleh banget dipilih saat hotel dengan pemandangan Tower Pretonas sudah penuh, nih. Bagaimana, hotel mana nih yang paling lucu?

Advertisement
Tags
akomdoasi hotel unik di malaysia Luar negeri Malaysia
Share