Kamu Introvert? 5 Daerah Wisata di Bali Ini Cocok Buat Kamu!

Advertisement

Seringkali, orang dengan kepribadian introvert digambarkan sebagai sosok yang menghindari tempat ramai dan memilih lingkungan sepi untuk me-recharge energi. Hal ini juga berlaku saat memilih tempat liburan. Nah, kebetulan ada beberapa daerah wisata di Bali yang memenuhi kriteria idaman para introvert. Berikut lima di antaranya!

1. Sidemen

Image may contain: sky, cloud, mountain, plant, tree, outdoor and nature
Sidemen via Instagram/belinda.sheridan

Daerah yang satu ini merupakan sebuah kecamatan yang terletak di kabupaten Karangasem, Bali. Di sini, Teman Traveler akan melihat hutan dan sawah yang terbentang luas, lengkap dengan pemandangan Gunung Agung yang terkadang tertutup awan.

Berlibur ke sini serasa sedang lari dari hiruk pikuk dunia. Mata serasa dimanjakan dengan pesona pepohonan yang rindang serta hijaunya sawah khas Bali. Udara yang sejuk juga membuat napas lebih sehat dan teratur.

2. Jatiluwih

Rasakan serunya menjelajah area sawah (c) Helga Christina/Travelingyuk

Tidak hanya Sidemen, daerah Jatiluwuh juga terkenal dengan sawahnya yang memesona. Bahkan, kawasan ini sudah mendapat gelar sebagai situs warisan dunia dari UNESCO, loh!

Jatiluwuh sendiri sangat istimewa karena menjadi tempat dimulainya kebudayaan terasering alias sawah bertingkat. Selain itu, kawasan ini menjadi tempat lahirnya tradisi pengairan subak yang sudah dimulai sejak abad ke-9. Kondisi sawah yang hijau ditambah cuaca dingin Jatiluwuh membuat daerah ini cocok untuk menyepi dan me-recharge energi.

3. Munduk

Memancarkan suasana alam memikat (c) Helga Christina/Travelingyuk

Daerah ini terletak di Kecamatan Banjar, Bali. Di kawasan ini, kalian bisa mengeksplor banyak tempat wisata yang memiliki nuansa sepi khas, salah satu contohnya adalah Munduk Asri. Kawasan yang terletak di pegunungan tinggi ini sangat cocok buat trekking atau sekadar berjalan-jalan menikmati tanaman hijau. Udaranya yang bersih juga sangat bagus bagi pernapasan dan mood.

4. Padangbai

Image may contain: water, ocean, sky, outdoor and nature
Sensasi berseluncur via Instagram/othochouf

Kawasan Padang Bai merupakan destinasi penyeberangan wisatawan yang hendak menuju Pulau Lombok, Nusa Penida, Kepulauan Gili, dan pulau-pulau lain. Tidak hanya itu, pantainya juga menjadi spot favorit para peselancar karena ombaknya yang tinggi dan memesona. Bahkan, ombak di Padang Bai dinobatkan menjadi salah satu yang terbaik di dunia. Sungguh sangat menyegarkan badan dan mata!

5. Lovina

Image may contain: one or more people, outdoor and water
Melihat lumba-lumba via Instagram/roannelangeveld

Siapa yang suka dengan hewan lumba-lumba? Kawasan Lovina terkenal sebagai salah satu jalur migrasi hewan mamalia ini. Pantas saja banyak wisatawan yang berbondong-bondong datang ke sini hanya demi melihatnya.

Ternyata melihat hewan laut seperti lumba-lumba punya efek yang bagus dalam menurunkan tingkat stres dan kecemasan. Sangat cocok buat para introvert!

Demikian 5 daerah wisata di Bali yang cocok sebagai tempat singgah Teman Traveler berkepribadian introvert. Ayo tunggu apalagi, yuk segera berlibur ke Pulau Dewata!

Advertisement
Tags
Bali daerah wisata di bali Indonesia Wisata
Share