Variasi Olahan Jagung, Nikmat Tak Sekedar Jadi Bakwan

Jagung termasuk salah satu bahan makanan yang punya kandungan karbohidrat tinggi. Tak heran jika ada sejumlah masyarakat menjadikannya sebagai pengganti nasi. Namun selain dijadikan bakwan dan direbus, masih ada banyak variasi olahan jagung yang menarik dan layak dicoba.

Mengonsumsi jagung juga sangat bagus untuk tubuh, karena mengandung protein, zat besi, serat, vitamin A, B1, dan C. Konon khasiatnya bisa membantu menghindarkan tubuh dari diabetes, melancarkan metabolisme, dan masih banyak lagi. Berikut Travelingyuk sajikan beragam daftar variasi olahan jagung yang tentunya lezat.

1. Talam Jagung

Talam jagung via Instagram meefangtee

Bagi yang suka hidangan bercitarasa gurih, kue talam jagung layak untuk dicoba. Bahan utamanya adalah jagung yang dihaluskan, kemudian dicampur adonan tepung beras, tepung tapioka, pandan, garam, dan vanili. Begitu menyentuh lidah, sensasi gurih yang luar biasa akan langsung menyergap. Cocok dinikmati sebagai teman minum teh maupun kopi.

2. Lepet Jagung

Lepet Jagung via Instagram ciba_biru

Sama seperti talam jagung, lepet jagung juga termasuk kue tradisional. Rasanya manis dan teksturnya kenyal. Bagi yang ingin mencoba, hidangan ini banyak ditemui di pasar-pasar. Jika ingin membuat sendiri, bahan yang dibutuhkan cukup jagung manis, kelapa muda parut, gula, tepung maizena, dan kulit jagung sebagai pembungkus.

3. Kue Lapis Jagung

Lapis jagung via Instagram nonrecipe69

Kue lapis termasuk jajanan ringan yang nikmat disantap ketika sedang berkumpul bersama keluarga maupun bersantai. Namun demikian, tidak banyak yang tahu bahwa ternyata kue lapis juga bisa dibuat dengan bahan jagung. Bagi yang tertarik, kue ini cukup mudah didapatkan di toko-toko. Namun bisa juga mencoba membuat sendiri di rumah karena bahan-bahannya tidak terlalu sulit.

4. Puding Jagung

Puding Jagung via Instagram margarethtalahatu

Puding termasuk hidangan pencuci mulut populer. Membuatnya juga tidak sulit, karena sekarang di pasaran sudah ada banyak bubuk puding instan. Namun jika ingin sesuatu yang beda, membuat puding dengan campuran jagung juga tak kalah lezat dibandingkan varian umum seperti coklat maupun vanilla.

5. Bledus

Bledus via Instagram susanti_effendi

Bledus merupakan salah satu makanan khas Lumajang. Jagung pipil kering biasanya disajikan dengan alas daun pisang dan ditaburi parutan kelapa. Bagi yang kebetulan berkunjung ke daerah Jawa Timur, jangan sampai melewatkan hidangan satu ini.

6. Es Jagung

Es Jagung via Instagram videomasakanindonesia

Berkesempatan jalan-jalan ke Pontianak? Jangan sampai tak mencoba minuman khas setempat, Es Jagung. Bahan utamanya adalah jagung manis yang masih muda, kemudian direbus sampai lembut. Disajikan dalam mangkok besar, sajian ini terbilang cukup sederhana karena hanya diberi tambahan es serut dan susu kental manis.

7. Kue Nagasari

Kue Nagasari Jagung via Instagram christine.cl

Ada banyak jajanan Indonesia yang disajikan dalam balutan daun pisang, Nagasari salah satunya. Jika dilihat sepintas kue ini memang kelihatan kurang menarik. Namun begitu mencicipi, lidah bakal dimanjakan dengan rasa manis dan tekstur lembut yang luar biasa. Nagasari bisa dikreasikan dalam beragam varian, termasuk dengan menggunakan jagung.

8. Sup Jagung

Sup Jagung via Instagram jenny_zhang1

Mencari makanan sehat namun lezat dan tak ribet membuatnya? Sup jagung bisa dijadikan pilihan. Kandungan karbohidrat di dalam jagung akan membuat makanan ini terasa begitu nikmat sekaligus mengenyangkan. Jika ingin lebih praktis, bisa mencoba bubuk sup jagung instan yang saat ini sudah banyak beredar di pasaran.

Itulah beberapa variasi olahan jagung lezat yang cukup menarik untuk dicoba. Selain direbus, dibakar, maupun dijadikan bakwan, jagung ternyata bisa disulap menjadi makanan lezat dengan citarasa yang memanjakan lidah.