Melirik Kesegaran Wisata Sumber Bon C Karang Rejo Blitar

Anak muda jaman sekarang kalau tidak nongkrong di kafe tentunya mencari tempat healing. Hiruk piruk dan tekanan kerjaan serta kesibukan di bangku sekolah tentu membuat mereka kerap sekali mencari ketenangan dengan nuansa alam ataupun yang hijau segar. Healing merupakan istilah populer di media sosial belakangan ini yang berarti penyembuhan psikologis. Terutama untuk jiwa-jiwa yang mendapatkan tekanan jiwa, batin, perasan dan pikiran.

Sumber Bon C Garum yang terkenal dengan kejernihan kolam. Foto via jelajahblitar.com

Di kota Blitar ada salah satu wisata baru yang mulai buming yaitu Bon Cyang terletak di Desa Karangrejo Kecamatan Garum Blitar. Lokasi yang mudah diakses dengan suasana alam yang natural membuat kamu bisa menikmati quality time. Sangat tepat untuk kamu yang menyukai aktivitas outdoor seperti camping. Kawasan ini memiliki aliran air jernih yang mengaliri kolam dengan corak ikan koi berwarna-warni.

Tempat yang asri dan menyejukkan sangat cocok untuk healing. Foto via instagram @nurlaili2602

Kapasitas pengunjung memang sengaja dibatasi agar bisa meminimalisir kebisingan di kawasan ini, sehingga bisa menikmati suasana damainya alam dengan pemandangan yang syahdu dan angin sepoi-sepoi yang sejuk. Tak perlu khawatir lagi saat perut mu sudah keroncongan. Terdapat beberapa warung di kawasan ini, kalaupun nggak ada yang jual, masih bisa bungkus makanan dari Warung Mak Preh yang nggak jauh dari lokasi Bon C ini.

camping di Sumber Bon c Blitar yang sejuk dan menyegarkan, ditambah dengan gemercik air yang jernih. Foto via panduaji.net

Salah satu hal yang bisa dilakukan di kawasan Bon C ini adalah memberi makan koi dengan pelet yang sudah disediakan. Satu bungkus pelet dihargai cuma seribu rupiah. Murah bukan? Untuk kamu yang ingin camping disini dapat memuat 10 tenda. Ada sumber mata air yang cukup besar, saat saya datang ke tempat ini juga sedang dalam proses pembangunan toilet untuk pengunjung. Kamu bisa membayangkan saat keluar tenda di pagi hari, terdengar suara gemricik air denga suana hutan dan semburat cahaya yang masuk.