Punya rencana liburan ke tempat wisata di Makassaryang jauh dari hiruk pikuk perkotaan? Di sekitar Pantai Losari terdapat gugusan pulau yang terkenal dengan keeksotisannya. Salah satunya bernama Pulau Lae-Lae yang wajib untuk dikunjungi. Seperti apa keindahannya? Simak ulasan berikut ini.
Pelarian Sementara dari Penatnya Rutinitas
Jarak antara Pulau Lae-Lae dengan pesisir Pantai Losari tidak jauh. Bisa ditempuh dalam waktu 5 menit menggunakan perahu. Tempat wisata di Makassar ini bisa dikunjungi lewat Dermaga Kayu Bangkoa dengan biaya Rp15.000 – Rp.30.000 saja. Lokasinya yang dekat dengan kota, sangatlah cocok untuk dikunjungi, bukan?
Menyapa Ikan Kecil dengan Snorkeling
Snorkeling menjadi kegiatan asyik yang dapat dilakukan di pulau ini. Pengunjung tak perlu khawatir dengan bulu babi, sebab kehadirannya sangat jarang di sini. Selain itu, ketenangan ombaknya juga tak akan mengganggu kamu menikmati pemandangan bawah lautnya. Sayang terumbu karang Pulau Lae-Lae banyak yang rusak. Jadi, hati-hati saat snorkeling di sini ya!
Panorama Sunset yang Menakjubkan
Pantai Losari menjadi tempat terbaik untuk menikmati sunset di Makassar. Namun, Pulau Lae-Lae juga menyuguhkan panorama yang tak kalah bagusnya dengan landmark tersohor itu. Momen matahari tenggelam menjadi daya tarik bagi pengunjung lokal sambil menikmati sore di akhir pekan. Untuk menambah kenyamanan, tidak sedikit yang menyewa bale-bale dengan biaya sebesar Rp50.000.
Pantai Bob, Sisi Pulau dengan Alunan Musik Reggae yang Asyik
Salah satu keunikan di Pulau Lae-Lae adalah kehadiran Pantai Bob di sisinya. kawasan ini dikelola langsung oleh Om Bob, yang merupakan penghuni pulau. Kamu bisa bersantai di atas rumah pohon sambil mendengarkan dendangan lagu reggae. Mengunjungi tempat wisata di Makassar jadi makin seru kan?
Pulau Lae-Lae cocok untuk menjadi opsi destinasi wisata selama di Makassar. Sepulangnya dari sana, kamu juga bisa langsung berburu oleh-oleh di Somba Opu. Selamat berlibur di Kota Daeng!