6 Ide Traveling Paling Gila, Konsumsi Para Pemberani
Bingung mau melakukan apa lagi selama traveling? Mungkin beberapa ide gila berikut bisa menjadi inspirasi Anda selama berpetualang. Namun apa yang disajikan ini bukan kegiatan yang mainstream melainkan penuh dengan luapan adrenalin dan terkadang nyawa bisa menjadi taruhannya. Berfikirlah dua kali sebelum mencobanya.
Kemping di dinding tebing sampai seluncuran pasir di gunung berapi, itulah beberapa kegiatan paling menantang yang dapat Anda coba. Sekali lagi ini adalah konsumsi para pemberani dan bukan diperuntukkan bagi “anak mama.” Pastikan adrenalin Anda meledak selama mencoba beberapa atraksi berikut ini.
1. Meniti Plank Path, Hua Shan, China
Berada di dinding tebing Gunung Hua Shan, Provinsi Shaanxi, China suatu jalan setapak dari papan kayu bernama plank path siap meledakkan adrenalin Anda. Ini bukan sembarang jalan papan kayu namun ini adalah rute paling berbahaya di dunia meski tidak ada laporan resmi tentang jumlah korban tewas karena melewati rute ini.
Kengerian itu bisa Anda lihat pada tayangan video di atas. Sebagai gambaran papan kayu yang menjadi pijakan hanya selebar dua telapak kaki orang dewasa, bisa dibayangkan betapa sempitnya jalan tersebut. Belum lagi sebagai pegangan Anda hanya disediakan rantai yang menggantung dari puncak tebing. Meski sejumlah pengaman telah dikaitkan pada tubuh termasuk helm pelindung namun tidak akan mengurangi kengerian saat melintas pada jalur ini.
2. Kemping di Dinding Tebing di Taman Nasional Yosemite, California
Satu hal yang bisa meningkatkan pengalaman liburanmu menjadi sangat menyenangkan yaitu dilakukan dengan cara kemping. Sebagian besar traveler memilih daerah pedesaan, gunung atau pantai sebagai lokasi mendirikan kemah mereka namun mereka yang gila tantangan tempat-tempat di darat tidak cukup memuaskan hasrat mereka. Traveler jenis ini akan memilih untuk menggelar peralatan kemah mereka di dinding tebing yang berada puluhan hingga ratusan meter dari permukaan tanah.
Tempat yang paling populer di dunia untuk melakukan kemah ekstrim ini adalah di Taman Nasional Yosemite, California. Di kawasan ini memang terdiri dari banyak tebing menjulang dengan panorama alam yang sangat indah. Para pendaki memanfaatkan tenda gantung atau yang disebut dengan partaledge sebagai tempat untuk bermalam. Tenda ini ditempatkan pada sisi dinding tebing dengan cara digantungkan. Serem!
3. Bersepeda di Jalur Maut Bolivia
Bersepeda merupakan kegiatan yang sangat menghibur dengan catatan dilakukan di jalan perkotaan yang nyaman. Namun bersepeda tanpa ada tantangan terkadang juga membosankan, so jika berani Anda bisa mendapatkan tantangan tersebut dengan cara menakhlukkan rute di jalur maut yang ada di Bolivia.
Jalan ini dijuluki sebagai jalur maut sebab kondisi jalan sangat terjal dan sempit di mana di kanan kirinya adalah jurang menganga sedalam ratusan meter. Jalan ini menghubungkan La Paz, Bolivia ke kawasan Yungas yang berada di hutan Amazon. Saking banyaknya korban yang jatuh ke jurang saat melintasi jalur ini sampai-sampai traveler menyebutnya sebagai jalur maut.
4. Bungee Jumping Dari Puncak Macau Tower, China
Terdapat dua jenis kegiatan menantang nyali di Macau Tower, pertama adalah skywalking di mana traveler diajak untuk merasakan sensasi berjalan di lingkaran terluar puncak Macau Tower, sedangkan yang kedua adalah bungee jumping yang juga mengambil posisi start dari puncak menara setinggi 233 meter.
Bungee jumping dari Macau Tower ini didaulat sebagai yang tertinggi kedua di dunia setelah Royal Gorge Bridge di Amerika Serikat. Bedanya Anda akan jatuh ke arah ratusan kendaraan yang berlalu lalang di bawah menara. Tentu ini akan memberikan sensasi ketakutan yang luar biasa meski kaki kita telah diikat dengan tali pengaman.
5. Berseluncur Pasir di Gunung Berapi Cerro Negro, Nikaragua
Jika berselancar di es Anda rasa kurang menggigit maka cobalah untuk meluncur di gunung berapi. Lokasi yang bisa Anda gunakan adalah Gunung Berapi Cerro Negro yang terletak di Nikaragua, Amerika Tengah. Gunung ini tercatat telah meletus sebanyak 23 kali sejak tahun 1850 menghasilkan gundukan pasir hitam vulkanik yang kini menjadi arena traveler “gila” beruji nyali dengan papan seluncurannya.
Berbekal papan seluncuran, Anda akan dibawa meluncur dengan kecepatan hampir 100 km per jam. Bayangkan pula bahwa tempat Anda meluncur tersebut adalah gunung berapi yang masih aktif bukan tidak mungkin jika sewaktu-waktu gunung tersebut memuntahkan lahar panas atau menyemburkan awan panas selagi Anda sedang asyik berseluncur.
6. Berenang Dengan Buaya Ganas di Australia
Antara berani dan bodoh, mungkin itu kata yang tepat untuk menggambarkan atraksi wisata yang ditawarkan di Crocosaurus Cove, Darwin, Australia. Di tempat ini traveler ditawari sebuah pengalaman paling menyeramkan yaitu menyaksikan buaya air asin ganas dari jarak yang sangat dekat. Caranya traveler akan dimasukkan dalam tabung kaca kemudian dimasukkan dalam kolam buaya.
Kegiatan ini benar-benar menjadi mimpi buruk traveler. Buaya berukuran raksasa yang kelaparan akan mendekati tabung kaca di mana Anda berada. Buaya ini akan berusaha memakan Anda dengan cara memecahkan kaca tabung. Tak sedikit wisatawan yang telah mencoba wahana ini dibuat histeris meski mereka terpisahkan oleh sekat kaca. Bagaimana dengan Anda berani mencobanya?